Selasa, 01 Januari 2013

MIMPI-MIMPIKU...


Bismillahirrohmanirrohim
Di penghujung akhir tahun 2012, detik-detik menuju pergantian tahun 2013.
Kukenang lembaran peradaban yang kutorehkan selama setahun yang lalu,
Dan kini kurangkai mimpi-mimpi di tahun yang insya Allah semakin menuju keridhoanNya.

2013 #mengejar rahmat
Iniliah konsep yang akan saya jalani selama tahun 2013. #mengejar rahmat merupakan tagline dari konsep hidup tahun depan. Maksud dari tagline #mengejar rahmat ini bahwa setiap mimpi, kegiatan, usaha, peristiwa, moment yang akan terjadi kedepan merupakan upaya untuk menggapai rahmat atau kasih saying Allah SWT. Saya sadar bahwa seberapa besar kenikmatan yang saya peroleh kedepan, jika bukan dari rahmatNya, maka bisa jadi itu adalah ujian yang melalaikan dan semakin menjauhkan saya dari ridhoNya. Na’udzubillah. Hal ini berarti bahwa Rahmat-Nya adalah segala-galanya yang akan mengantarkan saya pada kenikmatan yang sesungguhnya dan dari-Nya. Dengan demikian, apapun hasil yang didapat pada tahun 2013, berhasil atau tidak, tercapai atau belum merupakan kasih sayang Allah yang ia anugerahkan. Saya yakin Dia Maha Tahu apa-apa yang terbaik untuk hambaNya yang dhoif ini.

Tujuan program yang akan digapai pada tahun 2013 #mengejar rahmat merupakan upaya untuk mewujudkan kesiapan diri dalam membangun insan yang integritas, mandiri dan berkelanjutan demi tergapai rahmat Allah SWT. Program-program 2013 #mengejar rahmat terdiri dari :
-       Siap Intelektual
-       Siap Financial
-       Siap Spiritual
-       Menuju Pernikahan 2015
-       Golden Dream

A.   Siap Intelektual, merupakan program pengembangan karir dan akademis. Tujuannya mempersiapkan diri menjadi insan unggul dan integritas. Berikut mimpi-mimpi yang akan dicapai:
1.    Lulus S1 PWK ITS dan wisuda #106 dengan IPK di atas 3,4
2.    Lulus TOEFL dengan score lebih dari 500
3.    Melakukan Riset sebagai kelanjutan dari penelitian/tugas akhir yang telah dilakukan
4.    Memiliki kompetensi dan keahlian di Geograpic Information System (GIS) dengan spesialisasi bidang Auto Correlation
5.    Mengikuti dan menjadi peserta/pembicara dalam konferensi/seminar call of paper di tingkat nasional dan internasional dengan target minimal 2 paper yang terpublikasi.
6.    Kursus Bahasa Arab sebagai langkah awal “Road to The Study Middle East”

B.   Siap Financial, merupakan program pemenuhan kebutuhan pribadi. Tujuannya adalah menjamin dan mengamankan kebutuhan yang menunjang kehidupan terpenuhi dan berkelanjutan. Berikut mimpi-mimpi yang akan dicapai:
1.    Menjadi karyawan tetap Lembaga Zakat. Infaq dan Shodaqoh (ZIS) di daerah Surabaya
2.    Mengajar sebagai tentor privat Sekolah Dasar dengan mata pelajaran keahlian Matematika
3.    Omzet bisnis pakaian muslim (Nibra’s dan Annida Collection) dan keripik tempe meningkat menjadi 3 juta per bulan
4.    Mengerjakan 4 proyek tata ruang dalam setahun dengan pendapatan total 20 juta
5.    Berinvestasi emas sebesar 20 gr
6.    Membuka tabungan haji untuk orang tua
7.    Memberikan uang belanja pada keluarga sebesar Rp. 500.000/bulan
8.    Melamar kerja sebagai Outsourching di Kementerian Pekerjaan Umum (PU) Pusat

C.   Siap Spiritual, merupakan program peningkatan ruhiyah. Tujuannnya adalah semakin meningkatan kedekatan dengan Allah SWT dalam #mengejar rahmatNya. Berikut mimpi-mimpi yang akan dicapai :
1.    Amalan Yaumih Standar meningkat dan istiqomah
2.    Intensitas mengkaji Islam meningkat dan istiqomah
3.    Makhraj dan tajwid membaca Al-Quran secara benar, jelas, dan lancer.
4.    Menghafal Al Quran Jus 30, Surat Ar-Rahman, Al-Waqiah, Al-Mulk, dan Al Baqarah 1-50
5.    Berkurban min 1 ekor kambing pada Hari Idul Adha 1435 H
6.    Sukses dan rutin mengisi Halaqah Aktivis Dakwah Kampus (ADK) dan Aktivis Dakwah Sekolah (ADS)
7.    Aktif di Gerakan Sosial keISLAMan
8.    Sedekah 30 % dari pendapatan/bulan

D.   Siap Sosial, merupakan program kegiatan sosial. Tujuannya adalah menjalin silahturahmi dengan berbagai kalangan dalam rangka menyelesaikan permasalahan umat. Berikut mimpi-mimpi yang akan dicapai:
1.    Berbagi ilmu di Seminar, Workshop, dan Pelatihan minimal 10x
2.    Merumuskan MASTER PLAN Kampung Tempe
3.    Aktif dalam pendampingan Kampung Tempe
4.    Aktif dalam Gerakan Pemberdayaan Masyarakat
5.    Inisiasi dan aktivisasi YUF Surabaya dan Nasional

E.    Menuju Pernikahan 2015, merupakan program merencanakan dan mempersiapkan lahir dan batin menuju kehidupan rumah tangga. Tujuannya adalah menjalin komunikasi dengan pihak keluarga menuju keberlangsungan pernikahan pada tahun 2015. Berikut mimpi-mimpi yang akan dicapai:
1.    Meyakinkan dan mendapat restu dari orang tua untuk menikah muda dengan wanita pilihan
2.    Mempersiapkan PROPOSAL NIKAH
3.    Menjalin komunikasi dengan murrobi dalam hal Temukan, Target, dan Tentukan Akhwat (Calon pendamping) pilihan sendiri/murrobi
4.    Tabungan pernikahan 7 juta per tahun

F.    GOLDEN DREAM, merupakan program emas yang berisi mimpi-mimpi besar yang akan dicapai pada tahun 2013. Tujuannya adalah berusaha menggapainya. Mimpi-mimpi tersebut adalah :
1.    Menjadi Public Speaker yang baik.
2.    Menulis 1 judul buku (judul: #mengejar rahmat)
3.    Memiliki ASRAMA MAHASISWA PWK dengan segala sistem manajemen dan mekanisme
4.    Membeli kendaraan bermotor yaitu sepeda Honda Repsol

Ya itulah mimpi-mimpi saya. Ingat! Mimpi adalah harapan, sedangkan harapan itu adalah DOA.  Saya Selalu ingat ini:

Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah-Ku) dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran. 
(Q.S Al-Baqarah: 186) 

Saya yakin, yakin jika Allah itu dekat dengan hambaNya yang beriman. O Allah Engkau Maha Besar. Semoga Engkau berkenan mewujudkannya dengan cara yang tidak disangka-sangka. Amiin.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar